Seperti tokoh utama Deadpool yang kocak, poster Deadpool 2 juga tak kalah kocak. Poster tersebut sangat menggelitik dengan para tokoh utama, Deadpool, Domino, dan Cable, terbang di atas pelangi sambil menunggangi Unicorn putih. Colossus berada di belakang mereka sembari memegang ekornya dan Negasonic meluncur di awan. Poster yang dirilis melalui akun twitter resmi IMAX pada selasa, 24 April 2018 ini memang tidak seperti poster superhero lazimnya yang menampilkan kesan menggelitik. Poster-poster teaser sebelumnya pun nyaris sama.

Pada hari yang sama, rumah produksi 20th Century Fox’s Home Entertainment merilis Deadpool edisi Blue Ray untuk memperingati perayaan dua tahun sejak kelahiran tokoh Deadpool. Dilansir dari Aceshowbiz pihak studio menyatakan “Sudah dua tahun lamanya sejak Deadpool menghiasi layar bioskop dengan kehadirannya. Kini, ia kembali dengan hadiah perayaan terbaik yang bisa dibeli tanpa menggunakan kata yang aman dan suntikan pelicin”.

Deadpool 2 Disutradarai oleh David Leitch. Dalam filmnya kali ini, aktor Ryan Reynolds yang berperan sebagai sang jagoan kocak membentuk kelompok pahlawan super X-Force guna melindungi mutan muda (Julian Dennison) dari Cable, tentara bayaran Cyborg. Sebelumnya, santer terdengar rumor yang menyebutkan bahwa Julian sebenarnya akan memerankan karakter Firefist. Spekulasi itu muncul ketika Wade Wilson memilih Julian sebagai karakter Russell a.k.a. Firefist, sosok mutan muda yang dapat menciptakan dan memanipulasi api. Deadpool 2 akan resmi rilis di bioskop pada pertengahan Mei mendatang.

Artikel SebelumnyaDua Film Star Trek dalam Pengembangan Naskah
Artikel BerikutnyaTruth or Dare
Mahasiswa aktif UNY yang hobi menonton film sejak di bangku SMP. Walaupun sekarang merupakan mahasiswa pendidikan namun tetap hobi dengan menonton film dan terobsesi dengan film. Pemerhati film Indonesia namun tak lupa menonton film-film asing. Saat ini senang mencoba hal-hal baru di perfilman.

BERIKAN TANGGAPANMU

Silahkan berikan tanggapan anda
Silahkan masukan nama anda disini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.