Setelah Terminator Genisys gagal baik kritik maupun komersial, spekulasi tentang kelanjutan sekuelnya sepertinya telah berakhir. Justru kini, berita mengarah pada sesuatu yang bakal dinantikan fans berat seri ini yang konon produksi Terminator kali ini merupakan sekuel langsung dari Terminator 2: The Judgement Day! Dikabarkan dua pemain regulernya, Arnold Schwarzenegger dan Linda Hamilton, serta sang kreator James Cameron, bereuni kembali dalam produksi kali ini. James Cameron sebagai sutradara seri pertama dan kedua, kali ini ia hanya bertindak sebagai produser. Tim Miller, sineas yang menggarap Deadpool, akan menjadi sutradaranya. Entah bagaimana plotnya kelak, pastinya proyek ini bakal menjanjikan para penggemar seri ini. Produksi filmnya, kabarnya akan dimulai pada musim panas tahun ini, dan baru-baru ini mengundurkan jadwal rilisnya dari bulan Juli 2019 menjadi November 2019. Jika proyek ini berjalan, maka film ini bakal mengabaikan cerita seri ke-3, 4, dan 5. Sesuatu hal yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam sebuah franchise populer. Arnold kini telah berusia 70 tahun dan Hamilton sendiri berusia 61 tahun. Apa mereka masih mampu tampil enerjik seperti dua dekade silam, tentunya tidak. Walaupun banyak pengamat pesimis dengan proyek ini, namun kita lihat saja bagaimana cerita sekuel ini akan berjalan kelak.

SUMBERvariety.com
Artikel SebelumnyaA Quite Place: Indahnya Kesunyian dan Nalar yang Terabaikan
Artikel BerikutnyaJelita Sejuba
memberikan ulasan serta artikel tentang film yang sifatnya ringan, informatif, mendidik, dan mencerahkan. Kupasan film yang kami tawarkan lebih menekankan pada aspek cerita serta pendekatan sinematik yang ditawarkan sebuah film.

BERIKAN TANGGAPANMU

Silahkan berikan tanggapan anda
Silahkan masukan nama anda disini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.