Setelah dinanti banyak fans-nya, akhirnya Warner Bros. merilis trailer perdana dari film Fantastic Beast: The Crimes of Grinderwald. Film ini merupakan prekuel dari serial film Harry Potter (2001-2011), dan merupakan film kedua dari lima seri Fantastic Beast. Kelima film ini rencananya akan mengambil lokasi kisah di kota yang berbeda. Pada film pertama Fantastic Beast and Where to Find Them (2016) berlokasi di kota New York, dan pada film kedua ini mengambil banyak adegan di kota Paris, serta mengungkap sudut lain dalam dunia sihir yang dikembangkan oleh J.K. Rowling. Seri kedua ini masih menggandeng para pemain utama di film sebelumnya, yaitu Eddie Redmayne, Dan Fogler, Katherine Waterston, Ezra Miller, serta Johnny Depp. Dalam filmnya ini, tokoh ikonik seri Harry Potter ini juga muncul, sosok muda Albus Dumbledore yang diperankan oleh Jude Law. Penasaran dengan filmnya? Tunggu saja bulan November mendatang.

 

WATCH TRAILER

Artikel SebelumnyaJon Favreau Terlibat dalam Seri Star Wars Universe.
Artikel BerikutnyaAnnihilation
Luluk Ulhasanah atau lebih akrab dipanggil EL, lahir di Temanggung 6 September 1996. Sejak kecil hobi menonton film dan menulis. Minatnya pada film membuat ia bergabung dengan Komunitas Film Montase sejak tahun 2016 dan mulai beberapa kali terlibat produksi film pendek, dan aktif menulis review film, khususnya rubrik film Asia. Pada bulan Desember 2017, ia menjadi juri mahasiswa dalam ajang festival film internasional, Jogja Asian Film Festival (JAFF Netpac) 2017. Ia juga salah satu penyusun dan penulis buku 30 Film Indonesia Terlaris 2002-2018.

BERIKAN TANGGAPANMU

Silahkan berikan tanggapan anda
Silahkan masukan nama anda disini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.